JUS PENAMBAH DAYA INGAT & KONSENTRASI

Semakin tua usia, semakin mudah lupa....semakin susah mengingat....lupa pada barang yang baru saja diletakkan. Ini biasa karena faktor sel-sel tubuh termasuk otak yang menyimpan memori mengalami degenerasi (penuaan - penurunan fungsi). Namun anak muda sekarang juga dapat mengalami mudah lupa, sehingga akibatnya antara lain adalah hasil ujian sekolah jatuh..nilai jelek & yang lebih parah...tidak lulus. Bisakah keadaan ini diperbaiki ??? Bisa ....... karena setiap penyakit ada obatnya kecuali mati.

Caranya adalah dengan mengkonsumsi buah atau sayuran yang mengandung vit. B. Vitamin B adalah unsur utama dalam menjaga ketajaman daya ingat dan membantu konsentrasi. Sistem pencernaan tubuh akan mengubah vit. B menjadi energi mental dan memperbaiki sel jaringan yang rusak di otak. Agar efektifl maka vit. B dipadukan dgn vit. C agar otak dan jaringan pembuluih darah bekerja optimal.

Memang banyak aneka ragam merek vitamin (B plus C) dalam kapsul dijual dipasaran, namun harganya cukup mahal.....disamping itu diragukan apakah berasal dari zat kimiawi atau herbal. kami menyarankan agar selalu mengkonsumsi vitamin yang alami, berasal dari buah dan sayuran segar.

Untuk unsur vit. B. perbanyak konsumsi sereal/kacang-kacangan, spt kacang hijau, brokoli, kentang, paprika, apel (hijau/merah), tomat, kol merah, kaelan, lemon, stroberi, seledri, pir, susu kedelai, pisang, wortel, coklat bubuk, pala dsbnya. Dari unsur buah dan sayur di atas dapat diolah menjadi jus.

JUS PDIK 1

Bahan : (a) 50 gram paprika (belah dan buang bijinya), (b) 50 gram seledri, (c) 150 gram tomat
Cara Membuat : (a) Proses bahan-bahan dengan juicer, (b) Aduk sampai tercampur dan segera minum

JUS PDIK 2

Bahan : (a) 1 bh pisang (kupas dan bekukan), (b) 200 ml susu kedelai, (c) 1 sdm coklat bubuk
Cara Membuat : (a) Masukkan bahan-bahan ke dlm blender, (b) Proses sampai lembut dan rata dan segera minum.

Catatan : Segera diminum agar tidak terjadi fermentasi sebelum di minum.
sumber:http://www.facebook.com/notes/ayo-nge-jus/jus-penambah-daya-ingat-konsentrasi-pdik/

0 komentar:

Posting Komentar